DIRGAHAYU REPUBLIK INDONESIA
Tak ada kata lain kecuali kita bersyukur kepada Allah SWT karena kita bangsa Indonesia telah mendapatkan nikmat kemerdekaan, dan tanggal 17 Agustus 2009 ini kemerdekaan bangsa Indonesia telah mencapai 64 tahun. Kita tentu tak boleh lupa bahwa kemerdekaan negeri kita ini tidak didapatkan dengan cuma-cuma. Tapi diperoleh melalui perjuangan panjang dimulai dari bangkitnya putra-putri bangsa Indonesia pada tahun 1908 yang tampil dengan cita-cita untuk merdeka dari penjajahan Belanda dan terus berjuang untuk mewujudkannya. Setelah melalui liku-liku sejarah dan pengorbanan jiwa raga dari mereka yang kini kita sebut para pahlawan bangsa, akhirnya tokoh-tokoh bangsa berikutnya pada tanggal 17 Agustus 1945 memproklamirkan kemerdekaan negeri ini, Republik Indonesia.
Ketika itu bangsa kita langsung bangga karena telah merasakan alam kemerdekaan ketika Merah Putih bebas dikibarkan di depan rumah-rumah seluruh rakyat Indonesia. Tetapi sejarah perjuangan menegakkan kemerdekaan tersebut belum selesai. Kemerekaan bangsa kita masih perlu pengorbanan karena Belanda tidak begitu saja mau mengakui proklamasi kemerdekaan bangsa kita. Karena itulah kemudian di seluruh daerah di berbagai pulau besar-kecil di Nusantara ini timbul lasykar-lasykar perjuangan bersenjata untuk mengusir serdadu Belanda dan orang-orang sivilnya yang masih mau bertahan di Indonesia. Sangat banyak korban jiwa raga, harta, dan penderitaan bangsa Indonesia dalam menegakkan kemerdekaan waktu itu. Alhamdulillah, berkat perjuangan yang tak kenal menyerah dan tak kenal lelah, baik melalui perjuangan diplomasi dan perjuangan bersenjata rakyat semesta, akhirnya setelah berlangsungnya Konperensi Meja Bundar, maka tanggal 27 Desember 1949 Belanda dan negara-negara merdeka di dunia mengakui kedaulatan Indonesia.
Bagi para sahabat di Yogyakarta yang ingin mengingat kembali sekilas tentang peristiwa “Sekitar Proklamasi Kemerdekaan 17 Agustus 1945 di Yogyakarta”, dapat dilihat di blog ini: posting tgl. 3 Mei 2009.
Sedangkan bagi para sahabat di Banjarmasin yang ingin mengingat kembali sekilas tentang “Peristiwa Sekitar 17 Agustus 1945 di Kalimantan Selatan”, dapat dilihat di blog ini: posting tgl. 29-1-2009. (HRN).
Sabtu, 15 Agustus 2009
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar